7 Lagu Galau Indonesia yang Bisa Bikin Baper

15 Lagu Galau Indonesia 2023, Bikin Sedih!

Lagu-lagu galau memang sangat cocok disimak ketika hati sedang sedih dan tidak karuan. Selain mawakili perasaan, lagu galau juga bisa membuat anda menangis untuk melepaskan beban di hati.

Oleh karena itu, dalam kesempatan kali ini akan membahas tentang 7 lagu galau Indonesia terbaik yang bisa bikin baper orang yang mendengarkannya:

  1. Pupus – Dewa 19

Grup band Dewa 19 dari dulu memang terkenal dengan lagu yang mempunyai lirik puitis dan musikalitas tingkat tinggi. Hal ini berkat tangan dingin Ahmad Dhani, pendiri, produser, sekaligus salah satu personil Dewa 19. Dari sekian banyak lagu hits terbaik Dewa 19, salah satunya adalah Pupus.

Lagu yang bergenre poprock ini mengisahkan tentang seseorang yang cintanya bertepuk sebelah tangan. Di awal lagu pendengar akan disuguhkan dengan alunan melodi piano yang menjadikan lagu ini terasa sendu. Lagu ini sukses membuat siapa pun yang mendengarnya akan merasa sedih dan galau.

 

  1. Tiara Andini – Usai

Lagu galau Indonesia lainnya adalah Usai. Lagu yang dibawakan oleh Tiara Andini ini menceritakan tentang kisah kasih cinta seseorang yang telah usai karena kekecewanan. Selain itu, anda juga tidak mendapatkan kepastian dari orang yang anda cintai.

Lagu ini sukses membuat siapa pun yang mendengarnya akan merasa sedih dan galau.

 

  1. Kisah Cintaku – Noah

Noah merupakan salah satu band ternama di Indonesia yang sering mengeluarkan lagu hits. Bahkan sebelum berganti nama, Noah yang awalnya dikenal sebagai Peterpan sempat meraih banyak penghargaan di Tanah Air bahkan mancanegara.

Salah satu lagi hits dari Noah adalah Kisah Cintaku. Lagu galau ini merupakan remake dari lagu Chrisye yang dirilis pada tahun 1988.

Ariel Noah berhasil membawakan lagu ini dengan suara khasnya dan iringan instrument yang kekiniaan. Sehingga tidak heran kalau lagu ini masuk sebagai salah satu lagu sedih terbaik di Indonesia.

 

  1. Mahalani – Sial

Pada 23 Januari 2023 Mahalani menyapa para fans dengan album terbarunya “Fabula”. Dalam album tersebut, terdapat lagu yang berjudul “Sial” yang menceritakan tentang seseorang yang merasa menyesal atau sial setelah mencintai orang yang sebetulnya tidak benar-benar mencintainya atau cintanya hanya sesaat. Orang tersebut lalu meninggalkannya tanpa pamit.

Siapa pun akan merasa sedih dan galau jika mendengarkan lagu yang satu ini.

 

  1. Hampa – Ari Lasso

Lagu sedih yang dibawakan oleh Ari Lasso ini mengisahkan tentang kehilangan seseorang yang sangat dicintai. Hampa merupakan single pertama Ari Lasso sebagai solois pria. Lagu ini mampu membuat siapa pun yang mendengar akan merasa sedih dan galau.

Lagu sedih ini berhasil menghantarkan Ari Lasso meraih sejumlah penghargaan dan menduduki chart lagu terbaik di radio-radio Indonesia.

 

  1. Raisa Anggiani – Kau Rumahku

Lagu sedih yang satu sempat viral di medsos lantaran dinyanyikan oleh Gempi, anak dari Giselle dan Gading Martin. Lagu ini mengisahkan tentang seseorang yang menjadikan pasangannya sebagai “rumah”. Kemanapun anda pergi, pasangan adalah tempat ternyaman untuk kembali.

Siapa pun akan merasa sedih dan galau jika mendengarkan lagu yang satu ini.

 

  1. Rapuh – Agnez Mo

Lagu galau Indonesia ini merupakan lagu hasil karya Badai Kerispatih dan salah satu bagian dari album ketiga Agnez Mo berjudul Sacredly Agnezious yang dirilis pada tahun 2009 yang lalu.

 

Lirik lagu sedih ini menceritakan tentang seseorang yang baru saja mengalami kehilangan dan ditinggalkan oleh kekasih selama-lamanya. Ditambah alunan melodi suara khas Agnez Mo yang menyayat hati, lagu ini semakin bernyawa dan mampu membuat siapa pun yang mendengarkannya akan meneteskan air mata.